2 Hal Yang Dapat Mengubah Takdir

Alqur'an - Hal yang Dapat Mengubah Takdir

Semua manusia telah ditentukan garis kehidupannya oleh Allah SWT. Umur, jodoh dan juga jenis kelamin merupakan beberapa garis takdir yang telah ditentukan dalam setiap kelahiran seorang manusia.

Takdir secara umum merupakan ketentuan yang telah digariskan oleh Allah SWT. Namun, tidak semua peristiwa yang dilalui dalam kehidupan manusia merupakan suratan takdir yang telah digariskan dan tidak bisa diubah.

Allah SWT berfirman : "Bagi manusia ada malaikat yang selalu mengikutinya bergiliran, di muka dan di belakangnya, mereka menjaganya atas perintah Allah; Sesungguhnya Allah tidak merubah keadaan suatu kaum sehingga mereka mengubah keadaan yang ada pada diri mereka sendiri dan apabila Allah menghendaki keburukan pada suatu kaum, maka tak ada yang mampu menolaknya; dan sekali-kali tidak ada pelindung bagi mereka selain dia." (Q.S Ar-Ra'du : 11).

Amalan yang dapat merubah takdir manusia selain dengan berusaha adalah :

- Do'a 
Rasulullah SAW bersabda : "Barangsiapa yang hatinya terbuka untuk berdo'a, maka pintu-pintu rahmat akan dibukakan untuknya; tiada permohonan orang yang lebih disenangi oleh Allah selain permohonan orang yang meminta keselamatan; sesungguhnya do'a bermanfaat bagi sesuatu yang sedang terjadi dan yang belum terjadi dan tidak ada yang dapat menolak takdir kecuali do'a, maka berpegang wahai hamba Allah pada Do'a." (HR. Tirmidzi dan Hakim).

Dalam Islam, berdo'a adalah perbuatan yang sangat istimewa. Dengan berdo'a setiap manusia akan selalu merasa dekat dengan Allah SWT. Berdo'a juga bisa menjadi pengingat betapa lemahnya seorang manusia dibandingkan dengan kekuasaan sang Maha Pencipta yang mampu mengabulkan semua keinginan dan do'a setiap hamba-Nya.

Allah SWT berfirman : "Dan Tuhanmu berfirman : berdo'alah kepada-Ku niscaya akan Kuperkenankan bagimu; Sesungguhnya orang-orang yang menyombongkan diri dari menyembah-Ku akan masuk neraka Jahannam dalam keadaan hina dina." (Q.S Al-Mu'min :60).

- Sedekah
Rasulullah SAW bersabda : "Silaturahim dapat memperpanjang umur dan sedekah dapat merubah takdir yang mubram." (HR.Bukhari, Muslim, Tirmidzi dan Imam Ahmad).

Sedekah adalah salah satu perbuatan yang sangat istimewa, sangat dianjurkan dalam Islam. sedekah seorang muslim tidak hanya dapat membantu sesama muslim lainnya yang kurang beruntung, tetapi juga dapat mewujudkan keinginan sang pemberi sedekah. maka jangan pernah merasa harta kita akan berkurang apabila disedekahkan karena sesungguhnya sedekah adalah salah satu bentuk tabungan yang dijamin keuntungannya oleh Allah SWT.

Allah SWT berfirman : "Perumpamaan (nafkah yang dikeluarkan oleh) orang-orang yang menafkahkan hartanya di jalan Allah adalah serupa dengan sebutir benih yang menumbuhkan tujuh bulir dan dari tiap-tiap bulir seratus biji; Allah melipat gandakan bagi siapa saja yang Dia kehendaki. Dan Allah Maha Luas (karunia-Nya) lagi Maha Mengetahui" (Q.S Al-Baqarah : 261).

Maka, jangan pernah merasa harta kita akan berkurang dengan bersedekah karena sedekah merupakan salah satu tabungan yang dijamin keuntungannya oleh Allah SWT

Post a Comment

0 Comments